Apple Thunderbolt Display - Menggunakan Layar 

background image

MenggunakanLayar

Apple Thunderbolt Display dilengkapi kamera FaceTime HD, mikrofon, dan sistem
speaker internal.

Sistem speaker

Mikrofon

Kamera FaceTime
HD internal

Menggunakan Kamera FaceTime HD dan Mikrofon Internal

Anda dapat menggunakan kamera FaceTime HD dan mikrofon internal untuk
mengambil foto, video, dan suara menggunakan aplikasi seperti iChat, iMovie, dan
Photo Booth.

Untuk mengkonfigurasi kamera dan mikrofon dengan iChat:

1

Klik ikon iChat di Dock untuk membuka aplikasi iChat.

2

Pilih iChat > Preferences, lalu klik Audio/Video.

3

Pilih FaceTime HD Camera (Display) dari menu pop-up Camera.

4

Pilih Display Audio dari menu pop-up Microphone.

background image

77

BahasaIndonesia

Mengkonfigurasi Input dan Output Suara

Anda dapat mendengarkan musik, film, permainan, dan file multimedia melalui
sistem speaker pada layar. Anda dapat menggunakan mikrofon untuk merekam suara,
atau berbicara dengan teman menggunakan iChat atau FaceTime. Gunakan Sound
preferences untuk mengelola input dan output suara.

Untuk mengkonfigurasi input suara:

1

Pilih Apple () > System Preferences, lalu klik Sound.

2

Klik tab Input di Sound preferences.

3

Pilih Display Audio untuk memasukkan suara melalui mikrofon layar.

Untuk mengkonfigurasi output suara:

1

Pilih Apple () > System Preferences, lalu klik Sound.

2

Klik tab Output di Sound preferences.

3

Pilih Display Audio untuk mendengar suara melalui sistem speaker layar.

Pengaturan suara ini digunakan setiap kali layar disambungkan ke komputer Anda.
Pengaturan akan tetap digunakan hingga Anda mengubahnya.

Mengatur Resolusi, Kecerahan, dan Warna

Apple Thunderbolt Display dapat secara otomatis mengatur kecerahan layar untuk
kondisi pencahayaan yang ada menggunakan sensor cahaya ambien internal. Anda
dapat mengaktifkan atau menonaktifkan kecerahan otomatis di Displays preferences.

Untuk mengubah resolusi atau kecerahan:

1

Pilih Apple () > System Preferences, lalu klik Displays.

2

Pilih resolusi atau tarik panel geser Brightness.

background image

78

BahasaIndonesia

Anda juga dapat menggunakan tombol kecerahan pada Apple Keyboard eksternal
untuk menambah ( ) atau mengurangi ( ) kecerahan layar. Pastikan baris menu
berada pada layar yang Anda ingin sesuaikan.

Untuk mengubah profil warna layar atau mengkalibrasi layar:

1

Klik tab Color di Displays preferences.

2

Pilih profil warna layar, atau klik Calibrate untuk membuka Display Calibrator Assistant.

Untuk informasi lebih lanjut tentang mengkalibrasi layar, pilih Help > Mac Help di baris
menu, lalu cari “calibrate.”

Slot Keamanan dan Port

Slot keamanan

Port
USB 2.0 (3)

Port
Gigabit
Ethernet

Port
Thunderbolt

Port
FireWire 800

Untuk mengamankan layar, pasang kabel pengunci pada slot keamanan.

background image

79

BahasaIndonesia

G

Port Gigabit Ethernet (10/100/1000Base-T)
Untuk menyambung ke jaringan Ethernet 10/100/1000Base-T berkecepatan tinggi,
menyambungkan modem DSL atau modem kabel, maupun menyambungkan ke
komputer lain serta mentransfer file. Port Ethernet akan secara otomatis mendeteksi
perangkat Ethernet lain.
Port Thunderbolt (data, video, dan audio berkecepatan tinggi)
Untuk menyambungkan perangkat yang kompatibel dengan Thunderbolt untuk
transfer data berkecepatan tinggi, atau menyambungkan layar lain yang menggunakan
Thunderbolt. Port Thunderbolt ini tidak kompatibel dengan layar atau adaptor DVI, VGA,
atau DisplayPort.

d

Tiga port USB (Universal Serial Bus) 2.0 berkecepatan tinggi
Untuk menyambungkan iPod, iPad, mouse, keyboard, printer, drive disk, kamera
digital, joystick, modem USB eksternal, dan perangkat lainnya. Anda juga dapat
menyambungkan perangkat USB 1.1.

H

Port FireWire 800
Untuk menyambungkan perangkat eksternal, seperti kamera video digital dan perangkat
penyimpanan. Port ini mampu mengalirkan daya hingga 7 watt.

Penting: 

Anda dapat menggunakan port USB tersebut untuk mengisi daya iPhone atau

iPod, meskipun layar Anda tidak disambungkan ke komputer. Jika Anda menggunakan
salah satu port untuk mensinkronisasi informasi antara komputer dan iPad, iPhone, atau
iPod, pastikan kabel Thunderbolt layar disambungkan ke port Thunderbolt komputer.

Menggunakan Solusi Pemasangan VESA dengan Layar

Anda dapat memasang layar pada solusi pemasangan alternatif, menggunakan VESA
Mount Adapter Kit yang tersedia dari Apple Online Store di www.apple.com/store. Gunakan
peralatan tersebut untuk memasang layar pada solusi pemasangan VESA kompatibel
apapun yang tersedia. Cukup ikuti petunjuk yang disertakan dengan peralatan.

background image

80

BahasaIndonesia